Haulia Dwi Putri

Goresan Pena Kehidupan

BERMETAMORFOSIS



BERMETAMORFOSIS
        “Mimpi apakah aku semalam?”
        Kalimat itu yang aku katakan pada sahabat ku dipagi itu. Hari itu, 10 Februari 2014, hari perdana kuliah di semester dua. Subhanallah, rasanya baru kemaren aku di ospek sama kakak tingkat, memakai atribut yang lucu, bertemu dengan teman-teman baru, suasana baru, dan hal-hal baru yang lainnya. Nggak terasa semester satu telah berlalu. Itulah waktu, terkadang terasa sangat singkat dan terkadang terasa lama sekali. Seperti lamanya waktu ku untuk bermetamorfosis.
        “Metamorfosis?”
        Kata-kata itu yang sering sekali ku katakan untuk menjawab semua pertanyaan dari mereka-mereka semua. “Dwi, kenapa kamu seperti itu? Nggak cantik, seperti Ibuk-ibuk. Kamu kelihatan lebih tua karena berpakaian seperti itu dan bla-bla-bla.” Apa jawabanku? “Alhamdulillah, aku telah bermetamorfosis,” sambil senyum pada mereka.
        Pagi itu, 10 Februari 2014, aku meminta sahabat ku (Namanya Susi) untuk mengajari ku, bagaimana caranya berhijab yang benar. Seorang sahabat yang telah membawa perubahan besar dalam hidup ku. Seorang sahabat yang terkadang seperti Ibu, terkadang seperti kakak, terkadang seperti Adik, dan terkadang seperti malaikat. Ya ALLAH, terimakasih Engkau telah kirimkan sahabat yang telah menuntun ku dijalan-Mu.
        Dan entah kenapa, pagi itu aku merasa cantik sekali. Kerudung merah terhias indah menutup aurat ku. “Bismillah” kalimat itu yang aku ucapkan.
“Subhanallah, Dwi, kamu cantik seperti ini. Aku serius. Tetap Istiqamah Dwi.” Ucap sahabat ku itu.
“Tapi, bagaimana komentar mereka nantinya. Aku takut,” ucap ku.
“Dwi, banyak sekali rintangan yang akan datang disaat kamu berjuang dijalan-Nya. Aku dulu juga seperti itu. Banyak yang bilang bagus dan banyak juga yang bilang jelek. Jangan hiraukan. Tulikan telinga mu untuk komentar-komentar negatif itu. Biarkan saja. Tetap istiqamah, aku mendukung mu,” sambil menepuk sedikit bahu ku.
Dan itu memang benar. Aku bertemu banyak sekali kerabat-kerabat ku di Universitas Bengkulu. Banyak sekali komentar-komentar negatif dan positif atas penampilan baru ku. Dan aku “Masa Bodoh Aja” yang terpenting aku “Cantik di Mata ALLAH.”
Aku ingat sekali, pesan dari Ukhti ku di UKM Kerohanian KBM Universitas Bengkulu, Mbak Iin namanya. “Adek, janji ya, akan tetap seperti ini, akan tetap setia dengan UKM Kerohanian ini. Janji sama Mbak, Adek akan tetap istiqamah dengan semua ini,” subhanallah ya ALLAH, hidayah apalagi yang Engkau berikan pada hambamu yang lemah ini. Aku semakin ingin dan semakin ingin memperbaiki diri, Insya ALLAH.
Dulu aku sering sekali mengatakan “Kapan ya, aku bisa seperti itu? Aku ingin seperti itu. Tapi, sikap ku belum pantas jika aku seperti itu. Terus, ibadah ku jelek sekali, solat saja masih bolong, jarang sekali baca Al-Qur’an, apalagi ibadah wajib dan sunnah lainnya.”  Dan Subhanallah, ALLAH telah menjawab semua pertanyaan ku. Menutup aurat itu wajib bagi seorang muslimah. Entah kita solatnya sering bolong, jarang sedekah, jarang baca Al-Qur’an, jarang jarang beribadah, dan bla-bla-bla. Tetap saja menutup aurat itu wajib. Dan ketahuilah, setelah aurat kita tertutup. Dengan sendirinya, kita akan berubah, kita akan menjaga sikap, menjaga tutur kata, dan menjadi pribadi yang lebih baik. Percayalah wahai Ukhti.
Jadi ingat kata-kata Murabbi ku “Kita seperti kupu-kupu. Dibenci dan dicaci ketika menjadi seekor ‘ulat.’ Kita berdiam diri, merenungi diri ketika menjadi ‘kepompong.’ Setelah proses metamorfosis kita selesai, kita akan menjadi seekor ‘kupu-kupu’ yang cantik. Subhanallah. Dan ketahuilah, “Kupu-kupu tak akan pernah tau apa warna sayap mereka. Tapi orang-orang tau betapa indahnya mereka.”


BERMETAMORFOSIS

Leave a Reply

Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts

Pengikut

Mengenai Saya

Foto saya
Hallo... Perkenalkan, saya Haulia Dwi Putri, konsultan JAFRA Bengkulu. Aku akan membantu kamu menemukan solusi atas permasalahan kulitmu. Silahkan konsultasi dulu sebelum mebeli produk JAFRA yah? Konsultasinya GRATIS. More info : BBM : 7F7EA6CB WA : 087745074419

About

Blogger news

Blogroll

Blogger templates